Font Size:
ANALISIS KEBERTERIMAAN PENGGUNA TERHADAP PENERAPAN ONLINE ASSESMENT TOOL DITENGAH PEMBATASAN SOSIAL COVID-19 MENGGUNAKAN TECHNOLOGY ACCEPTENCE MODEL
Last modified: 2020-12-02
Abstract
Seiring mewabahnya Pandemi COVID-19 di berbagai negara menyebabkan sebagian aktivitas di luar rumah dihentikan, termasuk proses belajar mengajar. Pada masa pandemi ini proses belajar mengajar dilakukan secara Full Daring. Pun begitu pada proses penilaian belajar siswa. Dikarenakan proses belajar mengajar yang dilakukan menerapkan metode pengajaran daring maka dari itu diperlukan proses penilaian yang ekstra lebih keras. Diperlukan kehati-hatian dalam melakukan proses penilaian pada pembelajaran daring ini. Tanpa kehati-hatian maka kesalahan proses penilaian dapat terjadi. Berbagai teknologi dihadirkan dalam mengatasi penilaian yang dilakukan pada pembelajaran daring ini, salah satu penilaian yang dimungkinkan yakni melalui Computer Based Test. Pemanfaatan Computer Based Test ini masih dalam proses pendadaran apakah teknologi ini sudah tepat guna untuk digunakan dalam proses penilaian belajara mengajar di masa pandemi ini. Dalam paper ini akan dibahas tanggapan pengguna terkait penggunaan Computer Based Test dalam proses belajar mengajar menggunakan model Technology Acceptence Model. Selanjutnya data dianalisis menerapkan perhitungan statistik untuk mendapatkan tingkat keberterimaan aplikasi computer based test ini. Sebanyak 82,6% responden memilih opsi setuju terhadap kemudahan yang ditawarkan dari Computer Based Test yang digunakan. Hal ini menunjukkan bahwa Variabel kemudahan memiliki pengaruh terhadap sikap pengguna. Sedangkan sebanyak 87,2% responden menjawab setuju terhadap Variabel Manfaat. Hal ini menunjukkan bahwa dari sisi manfaat, Computer Based Test lebih bermanfaat jika dibandingkan dengan sisi kemudahannya.
Full Text:
PDF